-->

Save for Web di Photoshop Untuk Kecepatan Blog

Seperti yang kita ketahui saat ini dengan Algoritma Google yang baru, Google suka dengan web/blog yang fast loading. Hal ini dikarenakan kebanyakan pengakses menggunakan perangkat mobile.

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal dari kecepatan blog selain menggunakan template yang fast loading dan mobile responsive, kita juga dapat memaksimalkan gambar didalam postingan. Usahakan menggunakan gambar ukurannya kecil namun masih mudah dilihat/dibaca.

Salah satu fitur di Adobe Photoshop adalah Save for Web. Fitur ini sangat bermanfaat bagi kita untuk menyimpan gambar hasil olahan kita di Photoshop yang ingin dipublish di web/blog. Saya selalu menggunakan fitur ini, dikarenakan ukuran file hasil save nya yang kecil dan sangat berbeda apabila hanya menggunakan save as biasa. Tentunya dengan ukuran file yang kecil akan memaksimalkan loading blog.

Berikut  cara menggunakan fitur save for web pada Photoshop dan perbedaan hasil ukuran file.
fitur save for web
Untuk mengakses fitur save for web dengan cepat, kita bisa menggunakan bantuan shortcut. Gunakan kombinasi Alt + Shift + Ctrl + S.

Perbedaan ukuran file hasil save.

hasil menggunakan save for web - ukuran file 58.4 kb
hasil menggunakan save for web - ukuran file 122 kb

Dengan menggunakan fitur save for web di Adobe Photoshop sangat banyak manfaatnya seperti tentunya mempercepat loading website/blog, menghemat kuota internet, menghemat hosting(apabila menggunakan wordpress).

Demikianlah artikel kali ini mengenai Save for Web di Photoshop Untuk Kecepatan Blog. Saya menggunakan Adobe Photoshop CS6 untuk keperluan editing gambar. Semoga bermanfaat.

Baca juga

Posting Komentar